Bupati Kukar Tempuh Jalur Hukum Terkait Akun FB Palsu Mengatasnamakan Dirinya

Tenggarong – Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah menjadi korban kenakalan oknum akun Facebook palsu yang mengatasnamakan dirinya.

Hal ini diakui oleh juru bicara Edi Damansyah melalui akun resmi Pemerintah Kabupaten Kukar, dengan postingan berisi imbauan kepada warga social media, untuk dapat berhati hati atas akun yang mengatasnamakan Bupati Kukar tersebut.

“Untuk kesekian kalinya, penyalahgunaan akun media social Bupati Kutai Kartanegara, kembali terulang. Kepada seluruh warga Kutai Kartanegara, khususnya dan khalayaknya pada umumnya, kami sampaikan bahwa Bupati Kukar Edi Damansyah hanya, memiliki dua akun resmi yaitu, 1. Official Account Personal: 4.958 teman, 2. Fanspage: 52.445,” tulis admin dari akun Pemkab Kukar, Minggu (21/6/2020) pekan lalu.

Terkait adanya akun palsu tersebut, tim Kaltimnow.id mencoba mengklarifikasi langsung kepada Bupati Kukar Edi Damansyah, melalui pesan singkat.

Edi Damansyah mengakui, bahwa akun atas nama dirinya sudah sering kali muncul. Meski kali ini tidak ada yang dirugikan, namun adanya akun palsu tersebut membuatnya sedikit resah.

“Untuk kerugian, memang Alhamdulillah belum ada, tapi kami akan tempuh masalah ini ke jalur hukum,” balas Edi, Rabu (24/06/2020).

Saat ditanya, apa yang mendasari munculnya akun tersebut, Edi yang akan maju kembali di Pilkada serentak 2020 mendatang, mengaku tidak mengetahui pasti modus tersebut. (nin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *