Kutai Kartanegara, Kaltimnow.id – Kecamatan Muara Badak siap menjadi tuan rumah peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-53 tingkat Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) yang dijadwalkan berlangsung pada 29 Mei hingga 1 Juni 2025.
Kegiatan tahunan yang menghimpun kader PKK dari 20 kecamatan se-Kukar ini tak hanya difokuskan pada suksesnya penyelenggaraan, tetapi juga diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat lokal.
Camat Muara Badak, Arpan, mengatakan berbagai persiapan telah dilakukan, mulai dari rapat koordinasi internal, pelaksanaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pokja PKK Kabupaten, hingga pembentukan struktur kepanitiaan.
“Alhamdulillah, persiapan sudah sangat matang. Kami siap menyambut seluruh peserta dan tamu undangan HKG PKK ke-53,” ujar Arpan, Selasa (20/05/2025).
Ia menjelaskan, HKG PKK bukan sekadar ajang konsolidasi dan evaluasi program PKK, tetapi juga momentum strategis untuk menggerakkan perekonomian warga. Selama empat hari kegiatan, puluhan tenant UP2K dari masing-masing kecamatan akan meramaikan lokasi acara dengan produk unggulan mereka.
“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya sukses secara teknis, tetapi juga memberikan dampak nyata bagi pelaku UMKM dan masyarakat,” tambahnya.
Menurut Arpan, tingginya jumlah kunjungan selama kegiatan diperkirakan akan mendorong perputaran uang yang signifikan di wilayah Muara Badak, mulai dari sektor kuliner, penginapan, transportasi, hingga produk kerajinan lokal.
“Semakin banyak yang datang, semakin besar pula peluang ekonomi yang bisa dirasakan warga,” tandasnya.
Arpan berharap pelaksanaan HKG PKK kali ini dapat meninggalkan kesan positif dan menunjukkan kapasitas Muara Badak dalam mendukung agenda besar tingkat kabupaten. (adv/diskominfokukar/rob)