6 Ribu Liter Minyak Goreng Disalurkan Pemkot Samarinda di Kelurahan Lempake

Samarinda, Kaltimnow.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda terus berupaya untuk mengatasi masalah kelangkaan dan tingginya harga minyak goreng di masyarakat. Salah satunya melakukan pendistribusian minyak goreng curah di kelurahan Lempake Samarinda, tepatnya di halaman Yayasan Rahmatullah, pada Rabu (25/05/2022) siang.

Wali Kota Samarinda Andi Harun yang melakukan silaturahmi sekaligus meninjau langsung pendistribusian minyak goreng curah di kelurahan Lempake menyebut, langkah ini dilakukan guna membantu masyarakat memenuhi kebutuhan minyak goreng.

“Masyarakat sangat senang dan mengapresiasi atas kegiatan Pemkot melalui Dinas Perdagangan (Disdag), dengan adanya kegiatan pembagian minyak goreng yang dapat membantu masyarakat yang ada di kelurahan Lempake,” katanya.

Pendistribusian minyak goreng untuk di kelurahan Lempake, kata Andi Harun, sebanyak 6.000 liter dengan harga Rp 14 ribu per liter. Nantinya pendistribusian minyak goreng juga akan dilakukan di kelurahan lainnya di Samarinda.

“Harga minyak goreng walaupun sudah turun, tapi tetap masih ada yang mahal, berkisar dari Rp 24 ribu sampai Rp25 ribu. Dengan kita turun memberikan minyak goreng curah harga Rp14 ribu itu dapat sangat membantu masyarakat,” sebutnya.

Lebih lanjut, di Samarinda sendiri distribusi minyak goreng memang sudah berjalan baik, akan tetapi harganya masih belum terlalu stabil.

“Maka dari itu dengan adanya bantuan pemerintah minyak goreng curah dengan harga yang sangat terjangkau akan sangat membantu masyarakat,” pungkasnya. (rob)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *